Penyanyi Lagu Kun Anta - Humood AlKhudher Makan Sate Di Indonesia

humood_alKhudher_makan_sate
Humood AlKhudher, penyanyi dari negara Kuwait yang menyanyikan lagu yang saat ini semakin banyak yang menggandrunginya yang berjudul Kun Anta hari ini makan sate pada menu makan siang tadi. Seperti pada keterangan foto di akun asli facebooknya ia mengatakan "Just had a delicious
Indonesian lunch! The Satay was SOOO GOOD! Selamat Makan to myself! Now on my way to Bandung! "Baru saja menyantap menu makan siang Indonesia! Sare emang bener-bener enak!" Dan kini ia sedang dalam perjalanan menuju kota Bandung - Jawa Barat. Dan dalam waktu yang tidak terlalu lama postingan yang disertai fotonya tersebut langsung mempunyai ribuan like.

Ini adalah kunjungan untuk yang pertama kalinya di Indonesia, dan memang dalam jadwal rencana untuk promo di Indonesia. Dan tentunya ia akan menggelar konser musik juga nanti. Dan salah satu lagu yang paling populer dan paling ditunggu-tunggu dinyanyikan saat pertunjukan shownya nanti adalah yang berjudul kun anta tersebut yang sudah mendapatkan jutaan tanyangan di youtube.

Humood AlKhudher dengan lagu yang paling populer disaat sekarang ini "Kun Anta" di Youtube sudah mencapai jutaan tayangan dari seluruh dunia. Meskipun ia adalah seorang penyanyi yang berasal dari bagian Arab, namun para penggemarnya ternyata tidak hanya dari sana akan tetapi tembus hingga ke Asia bahkan ke Indonesia.

Tapi siapakah sebenarnya Humood AlKhudher yang menyanyikan lagu Kun Anta ini..? Berikut akan saya tuliskan sedikit tentang biografi atau profil dari pelantun lagu kun anta itu.

Ia adalah seorang pria yang dilahirkan pada tahun 1989 di Kuwait akan tetapi semasa kecilnya ia juga banyak menghabiskannya di benua Eropa, di negara Inggris tepatnya. Pasalnya ia tinggal dan mengikuti ayahnya yang pada saat itu sedang menyelesaikan kuliahnya yang untuk saat ini telah menyandang gelar Profesor bidang Psikologi.

Kecintaanya untuk menyanyi sudah ia perlihatkan sejak ia berumur 10 tahun. Dan itu juga tak lepas dari dukungan sang paman yang memang sudah menjadi artis kala itu. Dan untuk lagunya yang berjudul kun anta tersebut mengandung maksud dan pesan agar kita selalu menjadi diri kita sendiri dan jangan terpengaruh akan hal-hal yang bersifat negatif meskipun itu adalah sesuatu yang memang sedang menjadi tren. Dan pesan dari tersebut memang sangat pas jika ditujukan untuk anak-anak muda generasi bangsa di zaman sekarang.

Komentar