Situs FlyDubai Tutup Pasca Terjadi Kecelakaan

situs_flydubai_tutup
Setelah terjadinya kecelakaan pesawat flydubai yang menewaskan semuanya penumpangnya di rusia, kini situs resmi dengan nama domain FlyDubai.Com ditutup untuk
sementara waktu. Tidak ada pemberitahun mengenai hingga sampai kapan situs tersebut akan kembali bisa di akses untuk umum.

Ketika carasaya.info mencoba untuk membuka website tersebut guna mendapatkan informasi mengenai perkembangan insiden yang menimpa pesawat naas FZ981, didalam laman hanya ada pemberitahun yang bertuliskan:

"We are aware of an incident involving our flight FZ981 from Dubai to Rostov On Don. "We are investigating further details and will publish an update once more information is available".

"Kami menyadari atas terjadinya insiden yang melibatkan penerbangan pesawat kami FZ981 dari Dubai ke Rostov On Don. Dan kini kami sedang menyelidiki rincian lebih lanjut dan akan mempublikasikan semua informasi jika sudah tersedia".

Baca juga:
video cctv kecelakaan pesawat flydubai.

Dan tulisan tersebut sama persis dengan updetan status di akun resmi facebook FlyDubai beberapa jam yang lalu. Untuk mendapatkan perkembangan informasi terbaru dari pihak FlyDubai juga telah menyediakan nomer kontak layanan telepon yang diperuntukan bagi siapa saja yang saudara ataupun temannya termasuk menjadi salah satu korban dalam kecelakaan tragis tersebut.

Seperti yang tertulis dalam status di akun resmi facebook FlyDubai berikut ini:
nomer_kontak_flydubai
Untuk nomer telepon yang di peruntukan bagi anggota keluarga korban atau teman +44 203 4508 853 atau bisa juga di +9714 293 4100.

Sedangkan untuk pelayanan yang melayani pertanyaan media umum adalah +1 407 205 1813 atau khusus untuk pertanyaan dalam bahasa arab di nomer +971 52 517 4642.

Komentar