Tips Memilih Pisang Tanduk Yang Baik

pisang_goreng
Pisang tanduk merupakan pisang yang berukuran besar yang panjangnya bisa mencapai hingga 45 cm. Tapi tahukah anda bahwa sebenarnya terdapat beberapa jenis yang mirip pisang ini akan tetapi memiliki kualitas buah dan rasa yang sangat berbeda. Di masyarakat pisang jenis ini biasa
dibuat menjadi beraneka macam resep olahan makanan dan kue, diantaranya adalah pisang tanduk goreng renyah cheese (keju) yang berukuran tipis dan ada juga yang digoreng dengan ukuran tebal dan basah. Selain itu bisa juga dibikin kolak, dan ini pasti akan populer sekali karena sudah menjadi salah satu tradisi di Indonesia ketika di bulan Ramadhan, atau bisa juga di kukus langsung tanpa tambahan bahan lainya.

Silahkan baca juga:
Berdasarkan pengalaman saya dulu ketika saya membantu saudara saya yang berjualan pisang dikota cirebon, kebanyakan orang cenderung lebih memilih pisang tanduk yang berukuran besar, montok dan buahnya bulat berisi, ketimbang memilih pisang tanduk yang agak gepeng dan panjang. Atau terkadang juga mereka meimilihnya karena alasan harga pisang tanduk jenis tersebut yang lebih murah.

Padahal sebenarnya jenis pisang tanduk yang nampak kurus tersebut memiliki rasa yang jauh lebih enak dari pada yang nampak padat dan berisi. Dan kebanyakan jenis yang kurus tersebut berasal dari daerah Kuningan - Jawa Barat, sedangkan jenis yang bulat dan berisi kebanyakan dari daerah Sumedang dan Lampung -Sumatra.

Perbedaan dari kedua jenis pisang tanduk tersebut antara lain:
  • Pisang tanduk yang memiliki bentuk gepeng memiliki rasa yang jauh lebih manis, dan lebih tahan lama. Jadi, meskipun kulit pisang tersebut sudah berwarna hitam sekali jika dikupas buah didalamnya masih bagus dan tidak lembek. Hal itu karena pisang jenis ini mempunyai kadar air yang sedikit. Dan pisang jenis ini sangat cocok jika dibikin pisang goreng renyah.
  • Pisang tanduk yang bulat gemuk dan berisi mempunyai rasa yang asam, dan lebih cepet lembek karena memiliki kadar air yang cukup tinggi. Dan ini hanya cocok jika dibuat pisang goreng tebal yang basah.
Di daerah Cirebon sendiri, orang biasa menamakan pisang tanduk yang gemuk tersebut dengan sebutan pisang tanduk bogo. Selain itu ada juga pisang yang mirip dengan pisang tanduk namun memiliki bentuk buah yang relatif lebih kecil yaitu pisang bawen atau kapas, dan ukuran pisang ini hanya lebih besar sedikit dari ukuran pisang nangka.

Jadi untuk orang yang sudah tahu dan paham mengenai perbedaan-perbedaan itu, tentu saja akan memilih pisang tanduk yang bentuknya gepeng meskipun mempunyai harga yang terkadang lebih mahal dari harga jenis pisang kembaranya itu.

Komentar